Home > Sejarah Hari Ini

Tanggal 2 Januari Dirayakan Sebagai Hari Leluhur Hingga Hari Introver Sedunia

Label itu disebut Appellation dOrigine Protegee atau label AOP.

Hari Introver Sedunia

Tanggal 2 Januari dirayakan sebagai Hari Introver Sedunia. Bisa dikatakan bahwa tanggal ini menjadi hari bagi orang-orang introver yang berjuang agar orang lain dapat memahami mereka. Hari Introver Sedunia, menurut laman daysoftheyear, yang dikutip Selasa (2/1/2024), adalah hari yang didedikasikan untuk menghormati orang-orang yang membuat dunia berjalan sedikit berbeda.

Di dunia, ekstrover disebut sebagai kekuatan dominan yang menjadi sorotan, dengan 60 persen atau lebih populasi mengeklaim label ‘ekstrover’. Namun, menjadi seorang introver bukan berarti tidak bisa berperan dalam masyarakat. Hal ini hanya berkaitan dengan bagaimana seseorang mampu mengisi ulang energi dan tenaganya.

Banyak penelitian menunjukkan para introver, meskipun mereka sangat membutuhkan waktu menyendiri, adalah kelompok minoritas penting yang bekerja di balik layar dunia ekstrover agar dunia tetap berfungsi.

Setiap tahunnya, banyak introver yang memanfaatkan waktu ini untuk memulihkan tenaga dengan melakukan hobi favoritnya, terutama setelah perayaan besar, seperti Natal dan tahun baru. Dan hari ini juga menjadi waktu untuk mempersiapkan diri menghadapi tahun yang akan datang.

Ada banyak kegiatan yang dapat dinikmati sebagai 'hari istirahat' bagi para introver, antara lain menghabiskan waktu sendirian, melakukan hobi di rumah, meringkuk di sofa sambil membaca buku, ataupun melakukan beberapa rutinitas perawatan diri, seperti mandi air panas atau menikmati perawatan spa. Atau bisa juga meluangkan waktu untuk bermain dengan hewan peliharaan, yang sering kali tidak membutuhkan banyak waktu untuk mengobrol.

Jadi, bagi mereka yang pernah bertanya-tanya bagaimana rasanya menjadi seorang introver atau mereka yang mengenal seorang introver dan ingin merayakannya, inilah saatnya!

(zed)

× Image