Home > Serba Indonesia

Hore...Stasiun Garut Sudah Dibuka. Ini Jadwal, Rute, dan Harga Tiket Keretanya

Program reaktivasi jalur kereta api di Garut ini membuka kembali jalur kereta yang sudah hampir 40 tahun tidak berfungsi.
Para pelajar mengibarkan bendera Merah Putih saat kereta api inspeksi melintasi jalur rel di Stasiun Garut, Garut, Jawa Barat, Kamis (24/3/2022). (ANTARA/Novrian Arbi/Republika.co.id)
Para pelajar mengibarkan bendera Merah Putih saat kereta api inspeksi melintasi jalur rel di Stasiun Garut, Garut, Jawa Barat, Kamis (24/3/2022). (ANTARA/Novrian Arbi/Republika.co.id)

Diplomasi.Republika.co.id, GARUT--Bupati Garut Rudy Gunawan meresmikan Stasiun Garut, Jawa Barat, pada Kamis (24/3/2022). Peresmian ini sekaligus juga mereaktivasi (mengaktifkan kembali) jalur kereta api (KA) lintas Garut-Cibatu, KA Cikuray, dan KA Garut Cibatuan.

Rudy mengatakan, kehadiran kereta api komersial relasi Stasiun Garut dengan Jakarta dan Bandung, dapat memudahkan masyarakat untuk datang ke Kabupaten Garut, misalkan berwisata, bisnis, ataupun mudik Lebaran.

"Kita berharap kereta api dari Jakarta menuju Garut ini mempermudah orang datang ke Garut, baik berwisata maupun melakukan kegiatan ekonomi dan sosial, terutama di saat mudik," kata Rudy, seperti dikutip Antara.

Menurut Rudy, kereta api komersial sudah bisa melayani masyarakat dengan tujuan Stasiun Garut menuju Stasiun Pasar Senen, Jakarta, ataupun sebaliknya. Selain itu, tujuan Stasiun Garut menuju Bandung dan Purwakarta pulang pergi (PP).

Program reaktivasi jalur kereta api di Garut ini membuka kembali jalur kereta yang sudah hampir 40 tahun tidak berfungsi. Banyak dari masyarakat yang akan bernostalgia jika jalur KA ini diaktifkan lagi.

Rute

Rencananya, KA Cikuray dan KA Garut Cibatuan akan mulai melayani masyarakat pada Jumat, 25 Maret 2022. KA Cikuray akan melayani rute Garut menuju Pasar Senen Jakarta (PP). Sedangkan KA Garut Cibatuan melayani rute Garut menuju Purwakarta (PP).

Adapun nama Cikuray diambil dari nama gunung yang berada di wilayah Garut. Gunung ini kerap menjadi destinasi favorit para pendaki.

Jadwal

KA Cikuray merupakan KA jarak jauh yang terdiri atas tujuh kereta ekonomi dengan kapasitas 560 tempat duduk. KA Cikuray punya dua jadwal keberangkatan.

1. KA 7047 rute Garut-Pasar Senen Jakarta. Berangkat pukul 07.05 WIB dan tiba di Pasar Senen pukul 13.32 WIB.

2. KA 7048 rute Pasar Senen-Garut. Berangkat pukul 17.55 WIB dan tiba di Garut 00.53 WIB.

KA Garut Cibatuan merupakan KA lokal, yang terdiri atas tujuh kereta ekonomi dengan kapasitas seribu lebih pelanggan.

Namun, pada masa pandemi, kapasitasnya menjadi 780 pelanggan. KA Garut Cibatuan memiliki empat jadwal keberangkatan, yaitu:

1. KA 451E rute Garut- Padalarang. Berangkat dari Garut pukul 06.05 WIB dan tiba di Padalarang pukul 10.23 WIB.

2. KA 441E rute Garut-Purwakarta. Berangkat dari Garut pukul 10.55 WIB dan tiba di Purwakarta pukul 17.15 WIB.

3. KA 448E rute Purwakarta-Garut. Berangkat Purwakarta 04.10 WIB dan tiba di Garut pukul 10.29 WIB.

4. KA 442E rute Purwakarta-Garut. Berangkat dari Purwakarta pukul 16.15 dan tiba di Garut pukul 22.23 WIB.

Harga tiket

- Tarif KA Cikuray adalah Rp 45 ribu untuk rute Garut-Pasar Senen (PP). Tiket dapat dipesan di aplikasi KAI Access, laman kai.id, loket stasiun, dan channel resmi penjualan tiket KAI lainnya.

- Tarif untuk rute Garut- Purwakarta (PP) Rp 15 ribu. Hanya dijual secara langsung, mulai tiga jam sebelum keberangkatan.

- Tarif KA Garut Cibatuan juga termasuk KA dengan tarif lokal public service obligation (PSO), yakni Rp 6.000 hingga Rp 14 Ribu bergantung jarak perjalanan.

Sesuai dengan SE Kementerian Perhubungan No 25 Tahun 2022, pelanggan KA jarak jauh yang telah divaksin dosis kedua (lengkap) atau ketiga (booster), tidak diwajibkan untuk menunjukkan hasil negatif tes RT-PCR atau rapid test antigen.

Begitu juga, dengan KA lokal, pelanggan KA tidak diwajibkan juga untuk menunjukkan surat keterangan hasil negatif tes RT-PCR atau tes antigen. (rin)

× Image